Monday, November 11, 2013

[Bookish Top Ten #2] Best Book Cover

Setelah gak ikut Bookish Top Ten yang bulan kemarin, bulan ini saya mau ikutan lagi. Tema untuk bulan ini adalah Best Book Cover. Yup! Saya adalah satu di antara orang yang akan jatuh cinta pada buku karena sampul bukunya. Sampul buku memang bukan patokan buku tersebut bagus atau tidaknya, tapi sampul buku memang kadang digunakan sebagai kesan pertama dan sekaligus faktor pertimbangan membeli buku.

Dari sekian banyak buku yang pernah saya lihat, berikut ini adalah buku-buku yang saya suka sampulnya (terlepas dari saya sudah baca atau belum... hihihi):

1. Harry Potter and the Deathly Hallows
Sebetulnya saya kepingin buku yang bersampul ini, tapi berhubung yang dititipinnya beli yang edisi hardcover yang lain. Ya sudahlah... mau gimana lagi, namanya juga gratis kok malah protes (malah curcol). Tapi walau bagaimana pun, sampul buku yang ini terus kebayang-bayang karena ke-kece-annya XD


2. The Thirteenth Tale: Dongeng Ketiga Belas
Buku ini bisa dibilang adalah sebuah paket lengkap. Cerita oke, sampul depan kece, karakternya menarik. Lengkap deh...


3. How to Train Your Dragon
Aku suka sampul buku yang ini dibanding sama yang versi filmnya. Tapi sayangnya, sampai sekarang bukunya belum dapet T_T


4. Eleanor & Park
Aku suka kesimpelan dari sampul buku ini dan justru malah memperkuat keinginan pembeli buat beli dan baca. Tapi karena belum punya, untuk saya cukup dipandangi aja bukunya, siapa tau kapan-kapan bisa berjodoh XD



5. The Tail of Emily Windsnap 
Buku ini masuk ke dalam wishlist Wishful Wednesday. Aku suka sama desain sampulnya yang cantik. 

 
6. Eon
Awalnya liat sampul buku ini agak siwer dengan salah satu adegan dari Avatar the Airbender itu. Hihihi... tapi sampulnya emang kece banget, sekece sinopsisnya jadi bikin saya tertarik baca. Yup... aku belum baca buku ini :p


7. Camar Biru
Gagas memang pinter pilih ilustrasi untuk cover bukunya. Termasuk buku yang satu ini.
 


8. The Spiderwick Chronicles
Udah lama pengin punya bukunya sejak pertama kali nonton filmnya. Sebenernya suka sama semua sampul bukunya dari yang pertama sampai yang kelima, tapi yang dipajang di sini buku yang pertama aja deh :)



9. Fairytale of New York
Buku ini kebetulan saja saya lihat di Goodread. Langsung kepincut karena sampul bukunya yang cantik. Di GR juga sampai ada yang komentar begini "This book has been on my wanted list from the moment I laid eyes on its cover. I fell in love with it. So when I saw a single copy on the shelf in a bookstore I rarely visit, I bought it immediately." Hahaha...


10. Juniper Berry
Sampul buku anak sekarang bagus-bagus ya? Dan buku ini adalah salah satu buku anak dari wishlist saya. Ilustrasi sampulnya bagus... sampai saya pikir itu sampul film animasinya.



Ikutan Bookish Top Ten yuk, ini dia syaratnya:
1. Memiliki blog/Goodreads/FB/Tumblr/Livejournal atau apa saja media online.
2. Pasang button Bookish Top Ten di postinganmu.
3. Posting Bookish Top Ten setiap tanggal 10 tiap bulan (it’s a monthly meme). Kalau kamu nggak sempat posting tanggal 10, nggak usah khawatir, kamu masih bisa ikut posting hingga akhir bulan.
4. Memasukkan link postingan di inlinkz yang sudah disediakan di akhir postingan.

6 comments:

  1. semoga kesampaian dapat HTTYD
    Yang nomor 9 dan 10 emang cantik yah

    ReplyDelete
  2. Harry Potternya cakep banget, terkesan klasik:)

    ReplyDelete
  3. eleanor & park emang juara banget covernya, suka juga sama cover Juniper Berry kerennn mampus, jadi inget cover sweetly :D

    ReplyDelete
  4. Gabungan komentar untuk Mbak Yuska dan Mbak Sulis: setujuuuuuuuuuuuu XD

    ReplyDelete
  5. Aku suka Spiderwick! Jadi mirip game inspektor parker (kalau ngga salah ini namanya)

    ReplyDelete